Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Hukum dan Kriminalitas

Kapolresta Kediri Letakkan Batu Pertama Pembangunan Asrama Polisi

Penulis : Eko Arif Setiono - Editor : Yunan Helmy

25 - Jul - 2019, 13:01

Placeholder
Kapolresta Kediri AKBP Anthon Haryadi meletakkan batu pertama pembangunan asrama polisi. (eko Arif s /JatimTimes)

Kapolresta Kediri AKBP Anthon Haryadi melakukan peletakan batu pertama pembangunan asrama polisi (aspol) di lahan eks Mapolsek Kediri Kota Jalan PK Bangsa Kota Kediri, Kamis (25/7/19).

Peletakan batu pertama yang menandai dimulainya pembangunan asrama polisi sebanyak enam unit yang diperuntukkan bagi pejabat utama. Yakni kepala satuan (Kasat) yang menjabat di jajaran Polres Kediri Kota.

"Kami membuat rumah asrama kepolisian, berasal dari sumber anggaran dari dipa. Insya Allah, nanti sesuai rencana ini akan dibangun sebanyak enam unit, "ujar AKBP Anthon Haryadi.

Menurut kapolres, asrama itu sebagai tempat tinggal bagi pejabat di Polres Kediri Kota, khususnya kasat. Sebab, selama ini kasat tidak dapat rumah jabatan dan selama ini mengontrak di luar.

Kapolres juga berharap dibangunnya asrama polisi itu dapat meningkatkan profesionalisme. "Diharapkan dengan dibangunnya rumah dinas jabatan ini akan lebih meningkatkan profesionalisme atau kinerja para kasat," ucapnya.

Kapolres menambahkan, akhir tahun ini pembangunan harus sudah selesai. Ke depan, rumah dinas yang sudah lama  perlu renovasi ataupun peremajaan.

"Nanti kalau sudah tidak layak, ya mungkin nanti kita usulkan untuk pemusnahan ataupun pembongkaran. Ke depannya bisa dibuatkan semacam denah atau blueprint rencana pembangunan," kata AKBP Anthon.
 


Topik

Hukum dan Kriminalitas kediri berita-kediri Kapolresta-Kediri-AKBP-Anthon-Haryadi pembangunan-asrama-polisi eks-Mapolsek-Kediri-Kota-Jalan-PK-Bangsa-Kota-Kediri



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Eko Arif Setiono

Editor

Yunan Helmy