Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Wisata

Wisata Buatan Masih Diminati Wisatawan, Pengunjung Diprediksi Naik 10 Persen

Penulis : Irsya Richa - Editor : A Yahya

16 - May - 2019, 21:43

Placeholder

Kunjungan isatawan di Kota Batu diprediksi masih akan mendominasi wisata buatan di Kota Dingin ini. Bahkan Dinas Pariwisata Kota Batu memprediksikan akan ada kenaikan jumlah wisatawan pada libur lebaran hingga 10 persen. 

Pada tahun 2018 silam saat libur lebaran itu jumlah wisatawan yang masuk ke Kota Batu mencapai 648.190 orang. Pada tahun ini diprediksi kunjungan wisatawan bisa baik hingga 715 ribu orang. “Prediksi kami akan ada kenaikan 10 persen pengunjung. Melihat tol Malang-Pandaan telah diresmikan beberapa saat lalu,” kata Pelaksana Tugas Dinas Pariwisata Kota Batu, Imam Suryono.

Ia menambahkan, apalagi untuk libur lebaran mendatang tarif tol Mapan itu masih diberlakukan gratis. Sehingga akan berimbas pada jumlah kenaikan wisatawan di Kota Batu.

Hanya saja, kunjungan wisatawan masih akan mendominasi wisata buatan. Contohnya wisata keluarga seperti Selecta dan Paralayang Gunung Banyak masih banyak yang mengincar. “Lalu seperti Batu Flower Garden yang masih memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Memang untuk daya tarik wisatawan masih pada wisata buatan,” imbuhnya.

Meskipun demikian, wisata alam juga akan tetap menjadi serbuan wisatawan. Melihatnya banyaknya wisata alam yang memikat karena memiliki spot swafoto tidak kalah dengan wisata buatan.


Topik

Wisata malang berita-malang Wisata-batu paralayang-batu wisata-buatan wisatawan-batu



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

A Yahya