Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Wisata

Ke Kota Batu Jangan Lewatkan Taman-Taman Hutan Kota dengan Fasilitas Gratis

Penulis : Irsya Richa - Editor : A Yahya

08 - Mar - 2019, 19:56

Placeholder
Para pengunjung sedang menunggu buka puasa di area air mancur Alun-Alun Kota Batu. (Foto: Irsya Richa/BatuTIMES)

Kota Batu yang menjadi jujugan wisatawan, mencoba untuk memecah keramaian di pusat kota. Karena itu ada beberapa taman hutan kota disuguhkan kepada wisatawan dan masyarakat sekitar. Tidak tanggung-tanggung di setiap fasilitasnya disuguhkan dengan gratis dan nyaman.

Lalu juga beragam fasilitas disuguhkan untuk anak-anak hingga lansia. Mulai dari area untuk olahraga hingga playground.

Berikut taman hutan kota dengan fasilitas gratis di Kota Batu, antara lain:

1. Taman Hutan Kota Bio Park di Desa Tlekung

Taman Bio Park memiliki banyak fasilitas untuk anak hingga dewasa. Letaknya di Desa Tlekung, Kecamatan Junrejo. (Foto: Irsya Richa/BatuTIMES)

Taman Hutan Kota Bio Park di Desa Tlekung, Kecamatan Junrejo. Taman hutan kota bisa menjadi destinasi alternatif bagi wisatawan yang datang ke Kota Batu. Di sana terdapat fasilitas seperi playground yang bisa dibuat bermain dengan aman karena memang diberi alas pasir laut.

Taman Hutan Kota Bio Park juga dilengkapi  area jogging track, yang memang bisa dimanfaatkan bagi yang ingin berolahraga. Lalu ada juga fasilitas pull up, toilet, dan beragam fasilitas lainnya. 

2. Taman Hutan Kota di Kelurahan Temas

Anak-anak sedang menikmati permainan playground di Hutan Kota Temas, Kelurahan Temas, Kecamatan Batu. (Foto: Irsya Richa/BatuTIMES)

Sama halnya dengan Taman Hutan Kota Bio Parl, Taman Hutan Kota Temas, Kelurahan Temas, Kecamatan Batu, juga punya beragam fasilitas yang disuguhkan menjadi pilihan masyarakat sekitar wisatawan.

Fasilitas yang disuguhkan di Hutan Kota Temas bisa dibilang cukup memenuhi kebutuhan. Misalnya terdapat wahana playground yang di bawahnya ada pasir berwarna putih agar lebih aman. Juga ada ayunan, pull up, jogging track, toilet, dan sebagainya.

3. Taman Hutan Kota Bondas di Kelurahan Sisir

Fasilitas taman bermain dan olahraga yang baru di area Hutan Kota Bondas. (Foto: Irsya Richa/BatuTIMES)

Taman Hutan Kota Bondas di Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu ini memiliki fasilitas yang lebih lengkap dibanding dua taman sebumhya. Di sana terdapat playground yang lengkap ditambah ayunan, jungkat-jungkit, alat fitnes. 

Lalu ada sarana prasarana untuk jogging track, pijat refleksi, tempat duduk, dan taman Baca. Taman ini menyediakan tiga gazebo untuk beristirahat.

Di tengah taman dibuat sebuah monumen yang bertuliskan Kota Wisata Batu, sebuah logo bertuliskan Shining Batu dengan latar belakang Gunung Panderman jelas terlihat. Lalu di depan taman ini juga terdapat pesawat asli. 

4. Taman Kenanga di Desa Bulukerto

Di Taman Kenanga terdapat fasilitas gazebo, jogging track dan sebagainya. Taman ini berada di Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji. (Foto: Irsya Richa/BatuTIMES)

Taman Kenanga yang berlokasi di Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji. Di sana terdapat fasilitas wifi. Karena itu, banyak para pelajar sepulang sekolah mampir untuk menghabiskan waktu untuk bersantai sambil berselancar di dunia maya.

Selain bersantai, fasilitas wifi itu juga dimanfaatkan untuk mengerjakan tugas. Apalagi, jaringan wifi di Taman Kenanga cukup cepat. 

Yang membuat nyaman tidak hanya karena fasilitas wifi, tetapi juga karena ada beberapa gazebo yang cukup luas. Di sekelilingnya juga tumbuh beragam tanaman berwarn-warni nan indah.

Di taman seluas satu hektare itu,  juga ada kawasan jogging track, fasilitas permainan anak seperti jungkat-jungkit dan ayunan.  Bahkan beberapa sudut juga dimanfaatkan untuk pertanian seperti umbi-umbian.

5. Alun-Alun Kota Batu

Para pengunjung sedang menunggu buka puasa di area air mancur Alun-Alun Kota Batu. (Foto: Irsya Richa/BatuTIMES)

Alun-Alun Kota Batu memang menjadi desinasi favorit bagi wisatawan yang datang ke Kota Batu. Bagaimana tidak beragam fasilitas disuguhkan di sana. Di sana terdapat area tempat duduk cukup banyak. Kemudian ada empat titik kolam air mancur. Lalu ada juga playground gratis tanpa dipungut biaya. 

Lainnya ada bianglala dan komedi putar tetai wisatawan jika ingin memanfaatkannya harus merogoh kocek. Lalu juga ada toilet dan area khusus merokok. Wisatawan juga bisa bertanya-tanya jika ingin mengetahui informasi terkait wisata di Kota Batu.


Topik

Wisata berita-batu Taman-Kota-Wisata-Batu Taman-Hutan-Kota-Bio-Park-di-Desa-Tlekung Taman-Hutan-Kota-di-Kelurahan-Temas Taman-Hutan-Kota-Bondas-di-Kelurahan-Sisir Taman-Kenanga-di-Desa-Bulukerto Taman-Alun-Alun-Kota-Batu



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

A Yahya