Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Hukum dan Kriminalitas

DPO Kasus Pencurian Sapi Dihadiahi Pelor Panas

Penulis : Sony Haryono - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

10 - Sep - 2018, 07:35

Placeholder
Pelaku saat dikeler ke Mapolres Situbondo (Foto: Sony Haryono/ SitubondoTIMES)

Satreskrim Polres Situbondo berhasil menangkap DPO kasus pencurian hewan sapi dengan pemberatan yang selama ini menjadi target Operasi Sikat Semeru 2018, tadi malam Minggu (09/09/2018).

Sesuai dengan laporan polisi tanggal 22 Agustus 2017 di Polsek Kapongan, Unit Resmob Satreskirm Polres Situbondo yang tergabung dalam Satgas Operasi Sikat Semeru 2018 berhasil menangkap DPO kasus curat sapi berinisial MY (35) warga Wringin, Kabupaten Bondowoso yang diduga telah beraksi di 4 TKP di wilayah Kabupaten Situbondo selama tahun 2017 bersama tersangka lainnya.

Unit Resmob Tengah Satreskrim berhasil membekuk DPO pencuri sapi tersebut dari informasi masyarakat. Begitu mengetahui keberadaan DPO pencuri sapi itu, anggota Satreskrim itu langsung menuju lokasi dan melakukan penangkapan terhadap tersangka di wilayah Kecamatan Suboh, Kabupaten Situbondo.

Konyolnya, ketika dalam perjalanan menuju ke Polres Situbondo tersangka melakukan perlawanan kepada petugas, dengan cara melarikan diri melompat dari dalam mobil. Karena tersangka lari, maka petugas menghadiahi pelaku dengan pelor panas. 

"Selain menangkap tersangka petugas juga mengamankan barang bukti berupa 1 unit truk warna hijau yang diduga sebagai alat angkut sapi hasil curian. Selanjutnya tersangka berikut barang bukti dibawa ke Polres Situbondo guna proses penyidikan lebih lanjut," terang Kasat Reskrim Situbondo melalui Kasubag Humas Polres Situbondo Iptu. H. Nanang Priambodo, S.Sos. (*)


Topik

Hukum dan Kriminalitas berita-situbondo DPO-Kasus-Pencurian-Sapi



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Sony Haryono

Editor

Sri Kurnia Mahiruni