Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Gaya Hidup Mengawal Malang Jadi Kota Mode

Bergaya Business Woman, Intip Koleksi Busana Anyar dari Malang

Penulis : Wahida Rahmania Arifah - Editor : Yunan Helmy

02 - May - 2018, 10:23

Placeholder
Dua di antara enam koleksi eksklusif desainer asal Malang Elma Faricha. (foto: Elma for MalangTIMES)

Satu lagi koleksi busana yang bakal meramaikan panggung mode tanah air. Terinspirasi dari business woman, perancang busana asal Malang Elma Faricha mengeluarkan enam outfits dengan konsep city wear. Busananya itu dapat dipakai di acara formal maupun semi formal. 

"Koleksi kali ini konsepnya lebih ke city wear. Bisa digunakan untuk acara formal atau hanya sekedar jalan-jalan. Inspirasinya dari womenpreneur masa kini, para wanita-wanita hebat, yang bisa membagi waktunya untuk keluarga dan bekerja. Jadi, saya membuat koleksi ini untuk memenuhi kebutuhan mreka dalam hal berpakaian," paparnya kepada MalangTIMES, Rabu (2/5/2018).

Koleksi teranyar ini hanya ada enam buah. Elma punya alasan tersendiri membuat produknya lebih eksklusif. "Karena saya ingin menjadikan brand ini lebih memperhatikan quality, bukan quantity," ujar dia.

Material kain yang digunakan adalah katun. Selain itu ia memadukan dengan bahan wool dan linen stretch. "Katun untuk beberapa kemeja," sambungnya.

Kain wool adalah kain yang terbuat dari serat bulu domba yang sudah diolah secara khusus dan dalam pembuatan ke proses kain bisa dengan metode penenunan maupun perajutan. Sedangkan linen ialah jenis kain katun yang memiliki ciri khas berupa serat benang yang besar dan terlihat jelas. 

Disinggung sasaran pasar, Elma membidik pasar fashionista yang update dengan perkembangan mode. Soal pemasaran, ia memanfaatkan media sosial Instagram melalui akun @timeless_elmafaricha.

"Untuk pemasarannya tetap seperti sebelumnya. Kami memanfaatkan sosial media, yaitu Instagram dan ecommerce Tokopedia dan Shopee," katanya.

Lantas, berapa harga koleksi desainer yang pernah manggung di Jakarta Fashion Week ini? "Untuk harga dari koleksi kali ini totally look kisaran Rp 650.000. Tapi kami menjualnya secara terpisah. Jadi, buat yang bujetnya di bawah itu mungkin bisa beli per item, tidak keseluruhan look," pungkas Elma. (*)


Topik

Gaya Hidup berita-malang fashion-malang tren-fashion-bussines-woman



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Wahida Rahmania Arifah

Editor

Yunan Helmy