Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Gaya Hidup Mengawal Malang Jadi Kota Mode

Kulot Harga Ramah Kantong, Intip Koleksi di Malang Ini

Penulis : Wahida Rahmania Arifah - Editor : Yunan Helmy

19 - Feb - 2018, 08:54

Placeholder
Skort, paduan celana dan rok keluaran label Rok Galiya yang buka butik di Malang. (foto: www.instagram.com/rokgaliya)

Celana kulot banyak digemari kaum hawa lantaran nyaman dipakai. Model pakaian ini longgar sehingga tidak ketat dan membentuk tubuh. Apalagi bagi wanita berhijab, celana model kulot pas untuk dikenakan. 

Pilihan model kulot di pasaran beragam. Bila tak mau salah pilih, cukup datang ke toko langsung. Atau jika ngin praktis, cukup menekan tombol di layar dan pilih model kulot idaman. Tetapi mana toko yang memang menawarkan kulot dengan kualitas oke? 

Di Malang kamu bisa temukan pilihan model kulot yang tidak biasa. Sebab, model kulot layaknya rok atau skirt. Bila dikenakan biasa, layaknya rok, tetapi kamu bisa bebas bergerak lantaran pakaian itu merupakan celana longgar.

Model kulot rok tersebut merupakan koleksi label Rok Galiya. Skort ini menggunakan material kain wollycrepe. Bahan bertekstur lembut sehingga dingin saat dikenakan. Selain itu, tidak gampang kusut. 

Dari akun media sosial Instagram mereka @rokgaliya, stok skort habis saking larisnya. Padahal, mereka sampai membuat stok rok kulot hingga tiga ribu lebih! 

Kualitas bahan oke dan model yang nyaman untuk wanita hijab nyatanya tidak membuat produk rok kulot mahal. Harganya dibanderol di kisaran Rp 120.000. (*)


Topik

Gaya Hidup fashion-malang Casual-Look Celana-kulot tren-fashion-malang Rok-Galiya



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Wahida Rahmania Arifah

Editor

Yunan Helmy