Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Peringati HUT Permasyarakatan ke-53, PB Jatim Hataman Qur'an di Lapas perempuan

Penulis : Adi Supra - Editor : Heryanto

20 - Apr - 2017, 19:05

Placeholder
Hataman Qur'an di Lapas Perempuan Malang (foto: adi s/surabayaTimes)

Dalam rangka memperingati HUT Permasyarakatan ke-53,  DPW Perempuan Bangsa Jatim menggelar hataman Qur'an Lapas Perempuan kelas 2-A Kabupaten Malang.  

Hataman Qur'an ini dilakukan serentak di 478 lapas se-Indonesia yang digelar hari ini kamis 20 Apri.

Ketua DPW Perempuan Bangsa Jatim, Anik Maslachah menyampaikan, gerakan nusantara mengaji ini di inisiasi oleh Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar berkerjasama dengan Kemenkum HAM.

Anik mengaku kegiatan ini digelar sebagai bentuk mencari ridho dan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, agar menjadi titik balik bagi para warga binaan lapas untuk kembali ke jalan yang benar. Selain itu, agar menjadi insan yang lebih baik. 

"Kita berdoa untuk keselamatan dan kedamaian bangsa dan negara indonesia ini," ungkap politisi yang duduk sebagai anggota komisi C DPRD jatim ini.

Anik juga berharap agar kegiatan hataman Qur'an ini menjadi agenda rutin di lapas se-Indonesia, karena kegiatan ini sangat bermanfaat bagi penghuni lapas. Hataman ini untuk menjadikan mereka lebih tenang, bahkan bisa membawa para penghuni lapas ke jalan yang lebih baik. 

"Kegiatan hataman ini diikuti 513 warga binaan, 60 petugas lapas, 100 pengurus Perempuan Bangsa nusantara mengaji Jatim," ujarnya.

Anik menambahkan, sebelum mengawali  hataman Qur'an bersama, dilakukan sholat dhuha berjamaah di lanjutkan dengan pembacaan shalawat.

Setelah kegiatan hataman Qur'an, DPW Perempuan Bangsa juga berbagi hadiah dalam rangka peringatan hari Kartini dengan memberi kuis menarik dan para pemenang diberikan doorprize. (*)


Topik

Peristiwa HUT-Permasyarakatan hataman-Qur'an-Lapas



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Adi Supra

Editor

Heryanto